Rabu, 20 Oktober 2010

Copas Sejarah Payung

Sedia payung sebelum hujan. Hahaha
Di Indonesia, sekarang kan lagi musim hujan
So, kita bahas payung ya?!

Katanya, dari berbagai sumber, payung alias umbrella berasal dari bahasa latin "umbra", yang berarti bayangan. Ditemukan sejak 4 ribu tahun lalu. Mulanya payung kuno itu didesain khusus untuk melindungi pemakai dari terik siang hari. Namun kemudian bangsa China membuat payung berfungsi juga sebagai pelindung terhadap hujan. Mereka menggunakan lilin dan lak sebagai pelapis kertas agar payung itu waterproof, anti air.

Di abad ke 16, payung menjadi populer terutama di Barat, di negara-negara Eropa Utara yang memang kerap sekali turun hujan. Pada mulanya payung hanya dianggap sebagai aksesoris kaum wanita. Lalu seorang petualang dan penulis Persia, Jonas Hanway (1712-86), mulai sering membawa payung sono kemari di depan publik, sehingga akhirnya payung dipakai juga oleh pria. Para pria di Inggris menyebut payung itu sebagai "teman jalan."

Toko payung pertama di Inggris namanya toko "James Smith and Sons". Toko tersebut berdiri sejak tahun 1830, dan lokasinya masih sama hingga saat ini yaitu di 53 New Oxford St., London, Inggris.

Awalnya, payung di Eropa dibuat dari kayu atau tulang ikan paus dan ditutup kain kanvas yang diberi minyak. Kemudian diberi sentuhan seni dengan gambar warna warni dan gagang yang melengkung terbuat dari kayu keras, macam kayu ebony dll.

Pada tahun 1852, Samuel Fox menemukan rangka besi guna menyangga kain payung. Selanjutnya desain teknik payung lebih terfokus pada cara bagaimana menutup atau melipat payung itu agar lebih praktis saat di bawa.

Salam Human,. Hahaha

14 comments:

Unknown mengatakan...

halo sobat...
salam kenal n sekalian izin follow
jika berkenan follow balik ya
terima kasih

Tip Trik Blogger mengatakan...

keren sobat infonya
lanjutkan!!

penghuni60 mengatakan...

wah, sejarahnya seru jg ya...
aku baru tau loh...

Science Box mengatakan...

ternyata sejarah payung itu udh berabad2 ya sob...
hebatlah, salut bwt penemu payung.

Asis Sugianto mengatakan...

wah...wah ternyata payung punya sejarah juga yach,,,, baru tahu saya.... thx sobat,,,

piacerre sinyorin ☺ mengatakan...

wahahaaa aku baru tau sejarah payungnya :D kirain cuma barang-barang canggih aja yang punya sejarah.

Anggi Zahriyan mengatakan...

Kalau paku payung itu gimana sob? :D

Sungai Awan mengatakan...

4 ribu tahun yang lalu.
wah sudah lama sekali ya penemuan payung ini

Ibnu mengatakan...

wleh weleh payung aja ada sejarahnya hahaha

joe mengatakan...

wah, kalau nenek moyang kita menggunakan daun pisang sob...

salam kenal...

Teras Info mengatakan...

waduh...baru tau saya sejarah payung ini..he.he..he...
terimakasih banyak...menambah pengetahuan saya...

TUKANG CoLoNG mengatakan...

mustinya isi gambar perkembangan payung dari jaman ke jaman juga..:)

berpikir positif mengatakan...

ternyata demikian sejarahnya ya payung itu terimakasih sudah menambah pengetahuan saya lagi salam

bliyanbayem mengatakan...

setahu aku... payung tuh dari cina!

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Powered by Blogger